Monday, June 25, 2007

Cipratan Sang Juara


"Doa orang tua untuk anaknya adalah: anak lebih baik dari kehidupan orang tuanya"

Beberapa bulan ke belakang, Bintang hanya lah perenang dengan satu gaya, bukan gaya dada, punggung atau gaya batu, tapi gaya moon walker, jalan sambil loncat-loncat di dalam air.

Pertemanannya dengan Salman, membuat kegiatan berenang menjadi rutin, hampir dua hari sekali-sebelum summer tentu. Menurut cerita, dari seringnya berenang itu membuat dia tidak takut lagi nyebur di kolam dalam. Awalnya hanya merapat pada dinding kolam, sambil sesekali berenang dari tepi ke tepi kolam dengan jarak 1-2 meter. Lama kelamaan keberanian dan juga kemampuannya bertambah. Dan bertambah jauh pula jarak renangnya. Sekarang sudah bisa mencapai tepi kolam terpanjang, memang panjangnya sekedar 2-3 panjang kamar tidur rata-rata.

Menurut saya ini prestasi, karena berhasil memperbaiki rekor orang tuanya. Karena saya, baru bisa berenang di usia 17+. Itupun karena desakan teman-teman waktu training di AKAMIGAS Cepu, dulu. Saya, walaupun sering berenang di sungai,rupanya bukan tempat ideal untuk berenang, karena saya terjun, diam dan badan pun terbawa arus sungai ke tempat yang lebih dangkal.

Melihat perkembangan Bintang, tentu saja senang, setidaknya doa dan harapan agar anak lebih baik dari pencapaian orang tuanya-dalam hal ini, berenang-terkabulkan.

No comments:

Post a Comment

You're welcome, drop your comments here...

Note: Only a member of this blog may post a comment.